6 Perusahaan Smartphone Paling Sukses di Tahun 2018
6 Perusahaan Smartphone Paling Sukses di Tahun 2018
Penjualan smartphone pada satu dekade ini sungguh luar biasa. Hampir setiap hari, bahkan setiap jam, kita bisa temui berbagai berita mengenai smartphone. Di balik ketatnya persaingan, maka muncul sebuah pertanyaan, siapa sih raja produsen smartphonesekarang?
Menurut riset yang dilakukan oleh Research Firm Counterpoint dalam studi terbarunya, Apple dan Samsung masih medominasi. Namun, di penelitian ini mereka menemukan bahwa smartphone merek China terus mengalami peningkatan yang signifikan. Studi kali ini mereka menempatkan produsen smartphone berdasarkan laba rata-rata per telepon yang berhasil terjual selama tahun 2017.
Baca Juga:
- Smartphone dengan Sidik Jari di Layar Siap Diproduksi Vivo!
- Gak Nyangka! Inilah Smartphone Flagship yang Paling Gak Laku
- 10 Smartphone Android Terbaru Edisi Bulan Januari 2018
6 Perusahaan Smartphone Paling Sukses di Dunia Hingga Awal Tahun 2018
1. Apple
Dari tahun ke tahun Apple memang selalu menjadi terdepan di pasar smartphone dunia. Apple masih menjadi pemimpin pasar dan menguasai 60% pangsa pasar smartphone. Namun, jika dibandingkan dengan tahun lalu ketika Samsung mengalami kegagalan di smartphone Galaxy Note 7, keuntungan Apple sebenarnya mengalami penurunan sebesar 86%.
Walaupun begitu, Apple masih menghasilkan keuntungan minimal US$150 per iPhone yang berhasil mereka jual. Dan keuntungan itu diperkirakan akan terus meningkat karena tingginya permintaan iPhone X hingga saat ini.
2. Samsung
Semenjak kegagalan Samsung di Galaxy Note 7, pangsa pasar Samsung mengalami penurunan yang sangat drastis. Namun,terlepas dari kegagalan Galaxy Note 7 di tahun 2016, Samsung berhasil menggebrak kembali pasar dunia dengan banyaknya permintaan Galaxy S8 dan Galaxy Note 8 di Q3 tahun 2017 kemarin.
Dan hingga saat ini Samsung telah menguasai 26% keuntungan industri smartphone dunia dan mereka mampu menghasilkan keuntungan sekitar US$31 per unit smartphone yang berhasil mereka jual.
3. Huawei
Di urutan ketiga ditempati oleh raksasa teknologi China, Huawei. Pabrikan smartphone ini berhasil menguasai 5% dari industri smartphone dunia. Selain itu Huawei berhasil menumbuhkan keuntungan tertinggi di Q3 tahun 2017 kemarin, dengan pertumbuhan laba hampir 67% dibandingkan kuartal yang sama di tahun lalu. Pertumbuhan Huawei sebagian besar didorong oleh smartphone seri Mate dan P, dengan keuntungan sebesar $15 per unit smartphone yang terjual.
4. Oppo
Posisi ke-4 kembali ditempati oleh perusahaan asal China, Oppo. Dengan beragam promosi dan iklan yang ada di sana-sini membuat Oppo berhasil masuk ke 6 besar jajaran pangsa pasar dunia. Untuk saat ini Oppo berhasil menguasai 4% keuntungan industri smartphone dunia dengan keuntungan sebesar $14 per unit smartphone yang terjual.
5. Vivo
Seakan tidak mau kalah dengan rekan satu negaranya, Vivo terus menggenjot produksi smartphone miliknya. Saat ini Vivo berhasil menguasai 3,1% keuntungan industri smartphone dunia. Tidak beda jauh dengan Oppo, perusahaan satu ini dapat memperoleh keuntungan sebesar US$13 per unit smartphone.
6. Xiaomi
Sebuah perjalanan yang panjang bagi Xiaomi untuk menempati 6 besar pangsa pasar smartphone dunia. Walaupun begitu Xiaomi berhasil menumbuhkan keuntungan perusahaan dari tahun ke tahun sebesar 41%. Fokusnya Xiaomi di lini smartphone low-end dan sedikitnya smartphone versi high-endadalah penyebab utama kenapa Xiaomi kalah dari rival satu negaranya, Oppo dan Vivo.
Namun, tidak bisa dimungkiri datangnya Xiaomi dengan smartphone super murah membuat namanya melambung tinggi. Walaupun hanya memperoleh keuntungan sebesar US$2 per unit smartphone, Xiaomi masih percaya diri dengan strateginya tersebut.
Itulah 6 perusahaan smartphone paling sukses di tahun 2017. Bagaimana menurut kalian? Perusahaan mana nih yang menurut kalian pantas mendapatkan gelar perusahaan smartphone tersukses?
Tidak ada komentar