Breaking News

5 Logo Terkenal di Dunia yang Ternyata Dibuat Dengan Harga Terlalu Murah



5 Logo Terkenal di Dunia yang Ternyata Dibuat Dengan Harga Terlalu Murah



Beberapa waktu lalu, Jaka pernah ngebahas tentang logo-logo dengan biaya termahal di dunia. Termasuk salah satunya logo perusahaan minyak Indonesia, Pertamina. Nah, kali ini Jaka mau ngebahas kebalikannya. Ternyata ada logo-logo populer yang tidak memerlukan biaya besar dalam pembuatannya. Inilah 5 Logo Terkenal di Dunia dengan Biaya Pembuatan Termurah.
Ternyata, beberapa perusahaan di dunia dapat membuat logo dengan biaya yang sangat murah. Bahkan ada yang gratis tanpa harus keluar biaya ekstra! Padahal kalau kita lihat logonya sangat keren dan ikonik. Serta sudah menjadi identitas perusahaan dan produk tertentu karena sudah dikenal oleh hampir seluruh orang di dunia. Inilah daftar lengkap logo-logo terkenal dengan biaya pembuatan termurah sedunia.
Baca Juga:
  • 10 Logo Perusahaan dengan Biaya Pembuatan yang Super Mahal
  • Cara Membuat Desain Vector di Android
  • Inilah Aplikasi Pembuat Logo Terbaik di HP Android

Logo Terkenal dengan Biaya Pembuatan Termurah di Dunia

1. NIKE

logo 1
Kamu pasti kenal logo di atas? Yap, benar! Itu adalah logo salah satu produsen sepatu dan perlengkapan olahraga terbesar di dunia. Simbol centang yang terdapat pada logo tersebut dinamakan Nike Swooshdan sudah menjadi identitas bagi produk Nike. Logo Swoosh tersebut dibuat pada tahun 1971 oleh Carolyn Davidson, seorang mahasiswa desain grafis dari Portland State University.
Phil Knight, pendiri Nike membeli logo tersebut dengan harga cuma 35 dolar, atau hanya sekitar 470 ribu rupiah saja!! Saat membeli logo tersebut, Phil Knight berkata, "Aku tidak menyukainya, tapi aku pikir logo ini akan berkembang bersamaku." Pada tahun 1983, Phil Knight memberikan cincin berlian dengan ukiran Nike Swoosh kepada Carolyn Davidson, sang desainer sebagai penghargaan atas karyanya. Ia juga menerima sejumlah saham perusahaan Nike.

2. Twitter

logo 5
Kamu mungkin berpikir bahwa pembuatan logo Twitter yang terkenal itu mengeluarkan biaya tinggi. Ternyata tidak! Pada tahun 2006, Twitter hanya mengeluarkan biaya 15 dolar atau sekitar 200 ribu-an rupiah untuk membeli hak cipta gambar burung biru tersebut dari iStockphoto. Pembuat gambar burung tersebut bahkan mungkin hanya mendapatkan sekitar 6 dolar.

3. Google

logo 4
Logo pertama Google dibuat oleh Sergey Brin, salah satu pendirinya pada tahun 1998. Ia menggunakan GIMP, sebuah program editing grafis gratis. Logo berupa tulisan Google dengan warna huruf berbeda-beda memang terlihat sederhana. Namun, ternyata Google akhirnya menuai kesuksesan yang luar biasa hingga hari ini.

4. Microsoft

logo 2
Meskipun logonya keren, ternyata Microsoft tidak mengeluarkan biaya untuk memperbaharui desain logonya pada tahun 2012. Sebab, konsep desain dan pembuatan logonya dikerjakan oleh tim yang ada di dalam perusahaan. Jadi, tidak ada biaya khusus dan ekstra yang harus dikeluarkan Microsoft untuk mendesain ulang logonya. Selain gaji normal para anggota tim yang terlibat.

5. Coca-Cola

logo 3
Ini dia logo klasik dan unik yang telah berusia hampir 130 tahun. Yap, logo Coca Cola dibuat sendiri oleh Frank M. Robinson, partner sekaligus akuntan dari John S. Pemberton, sang pendiri perusahaan. Frank M. Robinson bereksperimen dengan Spencerian Script, untuk membuat logo yang unik seperi kaligrafi ini. Bahkan, ia pula yang mengusulkan nama Coca Cola. Sampai hari ini, logo Coca Cola memang mengalami beberapa perubahan kecil agar lebih mudah diaplikasikan pada berbagai media. Namun, kesan klasik dari logo aslinya tetap tak bisa dihilangkan.
Itulah 5 logo terkenal yang ternyata dibuat dengan harga yang sangat murah, bahkan gratis. Memang sih, membuat logo yang baik dan dapat mencerminkan identitas suatu perusahaan membutuhkan proses yang tidak mudah. Tapi bukan berarti harus mahal. Nah, kalau kamu punya info lain mengenai logo-logo perusahaan terkenal lainnya di dunia, silakan tulis pendapat kamu pada kolom comment di bawah ini.

Tidak ada komentar